Senin, 03 Februari 2014

Tinggi Badan Ibu, Pengaruhi Kesehatan Bayi

Ternyata tinggi badan seorang ibu menentukan kesehatan bayi yang dilahirkannya. Berdasarkan penelitian yang dilakukan di negara berkembang, Ibu-ibu dengan tubuh yang tinggi memiliki peluang lebih besar melahirkan anak yang lebih sehat. Bayi yang sehat tentu saja memiliki harapan hidup lebih tinggi saat memasuki usia balita.

Penelitian tentang keterkaitan hubungan tinggi badan ibu dengan kesehatan bayi pertama kali diteliti oleh Dr.SV Subramanian dari Harvard School of Public Health. Penelitian dilakukan dengan menganalisa 54 negara berkembang, dimana data yang dihimpun sekitar tahun 1991 dan 2008 dan mendapatkan 3 juta kelahiran dari wanita berusia 15-49 tahun.

Penelitian tersebut didasarkan atas lima kategori peninggi badan. Mulai dari tinggi 121 cm bagi tubh pendek, dan ibu yang memilki tinggi lebih dari 160 cm. Berdasarkan analisis, dalam kurun waktu lima tahun sebanyak 12 persen  anak dalam penelitian ini meninggal dunia. Anak yang meninggal didominasi oleh mereka yang berasal dari ibu-ibu kelompok pendek.

Risiko kematian anak-anak yang dilahirkan dari ibu dengan postur tubuh pendek memiliki persentase 40 persen. Hasil ini tentu saja lebih tinggi jika dibandingkan peresentase anak-anak meninggal dari ibu-ibu yang berpostur tubuh tinggi. Peneliti ini yang dipublikasikan dalam Journal of the American Medical Association.
Selain rentan terhadap risiko kematian, anak-anak dari ibu-ibu pendek juga cenderung lahir dengan berat badan yang kecil dengan postur tubuh yang pendek. Tinggi badan ibu juga faktor yang penting untuk menentukan tinggi badan anak, lebih besar pengaruhnya dari pendidikan dan penghasilan ibu," tulis peneliti. Selain itu, penelitian juga menemukan bahwa nutrisi yang baik pada masa remaja dan menunda pernikahan serta kehamilan akan membuat remaja putri memiliki tinggi badan lebih.

Salah seorang peneliti, Subramanian mengatakan, tinggi badan seseorang merefleksikan nutrisi dan lingkungan yang didapat seseorang dalam tahun-tahun awal kehidupannya. "Informasi ini bisa menjadi pertimbangan untuk menentukan target program nutrisi, khususnya untuk anak perempuan dan remaja," katanya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Copyright © 2013 Informasi Pilihan Terbaik: Tinggi Badan Ibu, Pengaruhi Kesehatan Bayi | www.bookie7.co